Senandung Sakinah, Buku dari Geng Salihah untuk SingleLillah

Geng Salihah Menulis?? Siapa sih mereka? Adakah teman-teman pernah mendengarnya? Sejak kapan pula geng ini mulai merambah menulis buku? πŸ™‚

Yup, Geng Salihah Menulis, atau lebih sering kami sebut dengan akronim GSM, adalah sekumpulan penulis muslimah muda belia yang berbakat (hahhh…. muda belia? Enggak salah?) hehheheeee…. Enggak muda-muda banget siiihhh, bahkan ada yang ketuaan macam saya hahhaa… 🀐

Jadi… kita kenalan dulu ya, para hadirin. GSM ini terdiri dari 9 orang penulis, termasuk saya, yang domisilinya berpencar dari Sabang sampai Merauke, bahkan ada yang di luar sono. Ada yang tinggal di Jakarta, Bandung, Bogor, Yogya, Kaltim, dan Malaysia. Lucunya, saya sama sekali belum pernah bertemu, lho, dengan mereka. Kami hanya berkomunikasi secara online lewat WA grup dan saya pun belum pernah sekalipun menelepon mereka. Whattt?? ^^

Anehnya, meski belum pernah bertemu, hati kami terasa sungguh dekat. Geng yang sudah seperti adik kakak ini mulai terbentuk tanggal 22 Desember 2017. Saat itu saya baru 2 bulan menekuni dunia kepenulisan artikel. Nah, gegara sama-sama nyemplung dalam satu grup WA penulis artikel UC News, akhirnya saya diajak untuk membuat satu buku antologi bersama 8 penulis lainnya. Ini merupakan ide dari ibu Ketua GSM yang juga founder platform Estrilook, bernama Milea.. *ehh… bukan, Dears, salah ternyataaa… Namanya Muyassaroh 🀣

Mbak Muyass yang masih muda dan imut inilah yang sering menjadi inspirasi saya dalam menulis, karena tenaganya seolah tak pernah ada habisnya. Nulis bisa, pintar masak, jago gambar, hobi nyuci dan seterika, pintar jadi bos untuk karyawan dan komunitasnya di Estrilook, semua dibabatnya 😁 Udahh, ahhh, enggak usah cerita terlalu banyak tentang dia ya, ntar dia kesenengan.. πŸ™„

Buku Pertama GSM

.

buku-perempuan-pemetik-cahaya

Perempuan Pemetik Cahaya (PPC) merupakan buku antologi pertama kami. Buku ini terbit pada bulan Agustus 2018 dengan mengambil tema non fiksi. Isinya tentang 9 orang perempuan muslimah inspiratif dari dalam dan luar negeri yang berkarya dengan passion mereka masing-masing.

Ada kisah tentang Hakim Agung wanita di New York, peraih Nobel Perdamaian Termuda, perancang busana muslim Swedia, dan beberapa tokoh muslimah inspiratif dalam negeri. Buku ini ingin memberikan semacam suntikan semangat, khususnya bagi kaum wanita, bahwa perempuan itu selalu dapat menginspirasi di mana pun berada, meski dengan segala keterbatasan yang dimilikinya.

Buku Kedua GSM

.

buku-senandung-sakinah
kover-belakang-buku-senandung-sakinah

Setelah PPC, buku antologi berikutnya Alhamdulillah terbit pada bulan November 2018. Judulnya, Senandung Sakinah (Perjuangan Cinta Single Lillah Menggapai Jodoh)

Sedikit berbeda dari PPC, buku ke-2 ini mengusung kisah semi fiksi. Buku SS berisi 9 cerita pendek tentang penantian jodoh secara syar’i, beserta aneka tips dan motivasi untuk kamu yang sedang sendiri. Hampir semua ceritanya berdasarkan kisah nyata, jadi recommended banget untuk kamu yang masih sendiri, ataupun untuk kado pernikahan, karena ceritanya dikemas sederhana dan apa adanya.

.

Alhamdulillah, banyak pembaca yang merespon positif kisah dalam buku tersebut. Pemesan datang dari berbagai pulau, seperti Sulawesi, Jawa, Kalimantan, Lombok. Masya Allah, semoga bukunya bermanfaat, ya πŸ™‚

Terusss, buku ke-3 dan ke-4 ada tak?

Jangan khawatir man-teman, insya Allah buku ke-3 dan ke-4 juga sudah jadi, lho, naskahnya. Tinggal masuk ke penerbit. Waahhh, pasti pada mikir, kok produktif banget, sih, GSM?? Iyesss…. karena kita kan masih muda belia, banyak ide dan kreativitas menggelora #uhhukkkk wkwk πŸ˜‚

Eh, enggak terasa udah dini hari aja, nih, kebanyakan cerita 😍 Udahan dulu, ya, besok kita sambung lagi. Doakan saja kami ber-9 senantiasa sehat, bahagia, dan selalu akurrrrr terus, enggak berantem dari anak sulung sampai anak bungsu hehheee πŸ˜…

Aamiin… πŸ’•

πŸ’œπŸ’™πŸ’š

#ODOP #EstrilookCommunity #Day8

Spread the love

26 thoughts on “Senandung Sakinah, Buku dari Geng Salihah untuk SingleLillah”

  1. akuur woi akuur wkwk. emang ada yang berantem. Eh saya termasuk GSM kan? wkwkw *apasih. Kubahagia bun, kalo buku kita bermanfaat gini, jadi pengen lanjut antologi ke-5. Deal enggak nih? wkwkwk ~

    Reply
  2. Wah keren banget yaak mbak belum pernah ketemu tp udah bisa nulis antologi bareng…

    Btw sy kira penulis belia itu penulis yg masih remaja ternyata oh ternyata geng shalihah menulis shalihah itu gengnya mbak muyass, dkk tohπŸ˜„

    Reply
  3. MasyaAllah keren nih bukunya cocok banget untuk yang jofisah jofisah (jomblo fisabilillah) hehehe.. inspired banget mba silaturahminya, tapi hampir sama dengn akrab hanya via WAG hehe yang penting dekat dihati itu betull

    Reply
  4. Mantul uey genknya bun,, semangat berkarya buat GSM,,
    Smoga saya dan temen yang lain di estrilook bisa ngikut jejak bun Has and the genk πŸ˜πŸ˜‡

    Reply
  5. Ish bunhas tau aja apa yang aku pikirin. Waktu baca udah punya 2 buku aja, udah salut banget. Apalagi pas dibilang ada naskah buku ke-3 dan 4. Sukses terus ya bunhas dan GSMnya 😊

    Reply

Leave a Comment